Instagram Tidak Bisa Follow – Berbicara mengenai Instagram, tentunya bagi sebagian orang sudah tidak asing lagi. Di mana aplikasi berbagi foto dan video ini memungkinkan siapa saja (pengikut) bisa untuk melihatnya.
Sebaliknya begitu, jika Anda follow akun seseorang maka bisa juga melihat foto, video dan story dari akun orang tersebut. Namun terkadang dalam penggunaan Instagram tetap ada saja kendala yang bisa dialami.
Seperti misalnya akun Instagram Anda tidak bisa follow seseorang, INSTAGRAM TIDAK BISA DIBUKA, dan banyak permasalahan lainnya. Mungkin permasalahan-permasalahan tersebutlah yang menjadikan kendala oleh Anda.
Nah jika sampai ada permasalahan Instagram tidak bisa follow akun seseorang. Tentunya para pengguna akan bertanya mengenai apa penyebab dan cara mengatasi permasalahan umum di Instagram satu ini.
Instagram Tidak Bisa Follow
Untuk lebih jelas mengenai Instagram tidak dapat follow itu sendiri, berikut akan iteachandroid.com sajikan secara lengkap. Dengan begitu terus untuk simak dan ikuti pembahasan IG tidak bisa follow ini sampai akhir.
Penyebab Instagram Tidak Bisa Follow
Nah mengenai penyebab sendiri ada beberapa faktor yang menjadikan akun Instagram Anda tidak dapat follow atau mengikuti seseorang. Adapun penyebab Instagram tidak dapat follow seperti:
- Sudah mencapai batas maksimum follow yaitu tidak lebih dari 7500.
- Terlalu banyak follow akun seketika (20 akun) dalam waktu tidak lama.
- Terlalu banyak nge-like postingan sehingga membuat pihak IG menganggap tidak wajar.
- Terjadi error atau masalah pada aplikasi Instagram.
- Adanya pemeliharaan sistem atau aplikasi Instagram.
- Cache penuh dan menumpuk.
- Melakukan komentar di postingan seseorang dengan tidak sopan.
- Terlalu banyak membuat akun di perangkat yang sama.
Cara Mengatasi Instagram Tidak Bisa Follow
Jika sudah tahu apa saja penyebab yang menjadikan IG tidak bisa follow, selanjutnya maka Anda tinggal mengetahui apa saja cara mengatasinya. Di mana cara mengatasi IG tidak bisa follow tergantung dengan penyebabnya.
1. Logout & Login Kembali
Namun, untuk cara pertama yang perlu dan harus Anda lakukan adalah dengan logout akun IG dan mencoba untuk login kembali. Cara ini mungkin terbilang sepele, namun siapa sangka peran dan fungsinya cukup membantu untuk memulihkan kembali. Dan sudah banyak pengguna Instagram memanfaatkan.
2. Unfollow Teman Tidak Penting
Nah, jika mengatasi dikarenakan oleh batas maksimal follow sudah terlampaui atau lebih dari limit. Jalan satu-satunya Anda tinggal melakukan unfollow atau berhenti mengikuti akun Instagram yang kiranya sudah tidak aktif dan tidak penting.
3. Tunggu Kembali Pulih
Jika permasalahan IG tidak bisa follow dikarenakan oleh akun Anda yang terkena block dari pihak Instagram, maka cara atasinya Anda hanya perlu tunggu saja sampai 48 jam. Dengan demikian, jika waktu sudah berakhir silakan coba untuk lakukan follow kembali.
4. Usahakan Buat Satu Akun
Selain cara mengatasi di atas, jika IG tidak bisa follow diakibatkan terlalu banyak akun dalam satu perangkat yang sama. Tentunya Anda harus hindari pembuatan akun terlalu banyak tersebut, usahakan satu perangkat untuk satu akun.
5. Hapus Cache & Data Instagram
Selanjutnya jika Anda masih menemui kendala pada permasalahan IG yang tidak bisa follow, bisa dicoba dengan lakukan penghapusan cache dan data aplikasi Instagram-nya. Barang kali akibat cache menumpuk tersebutlah yang menjadi penyebabnya.
- Buka menu “Pengaturan” di HP.
- Kemudian klik “Apl” > “Kelola Aplikasi”.
- Jika sudah pilih aplikasi “Instagram”.
- Terakhir klik “Hapus Cache” / “Hapus Data”.
6. Minta Bantuan Tim Instagram
Selain cara atasi di atas, jika Anda tetap merasa bingung maka Anda bisa menanyakan langsung kepada tim Instagram mengenai alasan kenapa Anda tidak bisa follow orang lain. Mungkin cara ini bisa dilakukan jika solusi sebelumnya belum menemukan titik temu.
Demikian kiranya informasi terkait permasalahan Instagram tidak bisa follow yang dapat iteachandroid.com sajikan secara lengkap baik dari penyebab dan cara mengatasinya. Adanya pembahasan IG tidak bisa follow atau mengikuti akun seseorang di atas semoga bisa berguna bagi semua.