Reset HP dapat dilakukan untuk mengatasi kerusakan yang terjadi pada setiap tipe dan merek smartphone, termasuk Advan. Nah, bagi pengguna HP Advan, tahukan anda cara reset HP Advan. Jika belum, maka artikel ini wajib untuk anda ketahui.
Cara reset HP Advan biasa dilakukan oleh banyak orang untuk mengatasi masalah HP seperti performa lemot, error, adanya virus, bootloop, lupa password atau pola dan lain sebagainya. Apabila hal itu dialami anda, maka anda bisa melakukan reset HP anda.
Reset HP akan mengembalikan HP ke setelan pabrik. Sehingga segala sesuatu yang ada pada HP Advan anda akan menjadi seperti baru. Reset HP Advan sendiri dapat dilakukan di semua tipe mulai dari Advan S5e, S4z, S50, I5c, I5e hingga Advan Hammer R3d.
Nah, bagi anda yang menggunakan HP Advan yang ingin melakukan reset, berikut iteachandroid akan menyajikan caranya melakukan reset. Jadi bagi yang belum mengatahui caranya, maka inilah saat yang paling tepat untuk mengetahuinya.
Cara Reset HP Advan Paling Mudah Semua Tipe Terbaru
Cara reset HP Advan dapat dilakukan dengan factory reset maupun hard reset. Dengan cara ini, maka anda sudah dapat mengembalikan HP ke pengaturan pabrik. Selain itu, dengan mereset HP Advan yang anda gunakan, maka permasalah yang terjadi pada HP anda akan mudah diatasi.
Cara Mereset Smartphone Advan
Seperti yang sudah kami singgung di atas bahwa untuk melakukan reset dapat dilakukan dengan factory reset maupun hard reset. Selain itu, anda juga dapat melakukan reset menggunakan kode rahasia. Semua cara tersebut juga terbilang mudah. Adapun caranya, silahkan cek di bawah ini.
Dengan Factory Reset
- Langkah pertama, silahkan buka menu “Pengaturan”.
- Selanjutnya, pilih menu “Cadangkan & Reset”.
- Kemudian, pilih menu “Reset Data Pabrik”.
- Biasanya anda akan dimintai untuk memasukkan password, jika HP anda menggunak password, pin, sandi atau pola.
- Setelah itu, maka HP akan restart dengan sendirinya dan melakukan reset.
- Silahkan tunggu hingga HP Advan anda akan menyala secara otomatis dengan tampilan homescreen baru.
Dengan Hard Reset
- Pastikan sebelum melakukan hard reset ponsel anda terisi baterai minimal 70% agar proses reset tidak terhenti ditengan jalan karena daya baterai kurang.
- Kemudian, matikkan HP Advan anda terlebih dahulu.
- Setelah itu, tekan dan tahan tombol power dan volume up secara bersamaan hingga muncul logo Advan.
- Setelah logo Advan muncul, silahkan lepaskan kedua tombol tersebut. Maka anda akan langsung di arahkan ke menu Recovery Mode.
- Pada menu Recovery Mode, silahkan gunakan tombol volume untuk navigasi dan tombol power untuk mengkonfirmasi.
- Selanjutnya, silahkan pilih menggunakan tombol volume ke menu “Wipe Data”, lalu klik OK dengan tombol power.
- Lalu, silahkan tunggu hingga proses reset selesai.
- Jika sudah, silahkan pilih menu Wipe Cache Partition.
- Langkah selanjutnya, silahkan pilih reboot, maka sistem akan restart secara otomatis.
- Silahkan tunggu hingga HP kembali menyala dengan tampilan homescreen baru.
Dengan Kode Rahasia
Selain kedua cara di atas, anda juga dapat melakukan reset menggunakan kode rahasia Advan. Caranya sendiri sangat mudah dan simpel, anda hanya perlu mengakses kode rahasia dengan memanfaatkan fitur dial up di HP anda. Nah, nantinya kode tersebut akan memberi perintah sistem untuk melakukan reset. Adapun cara menggunakan kode rahasi untuk melakukan reset yaitu sebagai berikut.
- Pertama, buka menu dial up atau telepon.
- Kemudian, ketikkan pada keypad kode *2767*3855#.
- Selanjutnya, silahkan klik panggil.
- Maka secara otomatis HP akan melakukan reboot dan proses reset sedang berjalan.
Mengapa HP Advan Harus di Reset ?
Lantas mengapa HP Advan harus di reset ? Reset dilakukan untuk mengatasi permasalahan yang terjadi pada ponsel anda, mulai dari lupa password, pin, pola, kinerja HP lemot, error, adanya bug, adanya virus, dan lain sebagainya. Nah, jika salah satu permasalahan tersebut dialami HP Advan anda, maka sebaiknya lakukan reset.
Hal ini disebabkan reset akan mengahapus semua data file cache, file virus yang ada pada HP Advan anda hingga bersih sampai ke akar-akarnya. Dengan bersihnya HP Advan anda, maka persoalan error, kinerja lemot, lupa password, dan lainnya akan teratasi. Namun, sebelum melakukan reset, kami sarankan anda untuk melakukan back up data terlebih dahulu, agar data-data penting di ponsel anda tidak ikut terhapus.
Itulah beberapa cara reset HP Advan yang dapat iteachandroid.com sajikan untuk anda. Pada umumnya cara reset di atas juga dapat diterapkan untuk melakukan RESET HP EVERCOSS. Demikian informasi yang dapat iteachandroid sajikan, semoga informasi di atas bermanfaat.