Cara Menyembunyikan Pesan WhatsApp – Berkirim pesan lewat aplikasi WhatsApp mungkin sudah menjadi salah satu kegiatan umum bagi sebagian orang. Karena dengan aplikasi WhatsApp ini Anda bisa berkirim pesan dari pesan teks, gambar, video, bahkan dokumen.
Dengan menjadinya aplikasi chatting terbaik, tentu saja WhatsApp ingin selalu memberikan layanan fitur terbarunya kepada pada pengguna. Nah salah satu fitur terbaru bagi pengguna WhatsApp di perangkat Android adalah fitur Archieved Chats atau Arsip Obrolan.
Dengan fitur ini, Anda bisa mengarsipkan pesan obrolan tanpa harus memblokir atau MENGHAPUS KONTAK DI WHATSAPP terlebih dahulu. Bahkan nantinya Anda juga bisa melakukan pembukaan terhadap kontak yang diarsipkan, tentu saja fitur ini cukup membantu nantinya bagi pengguna WA.
Lalu bagaimana dengan cara menyembunyikan pesan WhatsApp tersebut? Apakah sulit? Untuk mengetahui cara menyembunyikan pesan WA tersebut, berikut akan iteachandroid.com sajikan secara lengkap di bawah ini. Dengan begitu, terus untuk simak dan ikuti artikel ini sampai akhir.
Apa Itu Fitur Arsip ?
Fitur arsip sendiri adalah fitur terbaru yang memungkinan pengguna WhatsApp menyembunyikan sepenuhnya pesan dan notifikasi tanpa harus hapus kontak. Nantinya pesan WhatsApp tersebut tetap akan terkirim, namun tidak muncul di tampilan obrolan WhatsApp.
Sehingga para pengguna WhatsApp bisa menyembunyikan chat yang sifatnya pribadi tidak muncul di tampilan beranda. Bahkan Anda bisa manfaatkan fitur ini guna mengarsipkan pesan dari seseorang yang kurang penting. Mengarsipkan pesan ini tidak hanya personal saja melainkan bisa juga arsipkan pesan grup.
Cara Menyembunyikan Pesan WhatsApp
Lalu bagaimana dengan cara menyembunyikan pesan WA tersebut? Untuk hal itu, mari simak dan ikuti cara menyembunyikan pesan atau notifikasi dengan fitur arsip WhatsApp di perangkat HP Android.
1. Buka Aplikasi WhatsApp
Pertama silakan buka aplikasi WhatsApp di perangkat HP Android Anda.
2. Cari Pesan Akan Diarsipkan
Kemudian pada layar tampilan utama chat WA, silakan cari pesan dari kontak Anda yang ingin diarsipkan.
3. Klik Icon Arsip
Untuk mengarsipkan atau menyembunyikan notifikasi pesan WA dari menu obrolan. Silakan tekan dan tahan pada pesan yang ingin diarsipkan sampai muncul pilihan menu baru.
Kemudian silakan klik icon “Arsip” yang berada di pojok kanan atas layar HP Android Anda. Menu arsip ini seperti yang terdapat di gambar di bawah ini (dalam kotak merah).
Cara Membuka Arsip Pesan WhatsApp
Nah, bagi Anda yang ingin membuka atau mengembalikan pesan WhatsApp di mana sudah diarsipkan. Berikut langkah mudahnya, yang jelas tidak jauh berbeda dengan cara saat menyembunyikannya.
1. Buka Aplikasi WA
Silakan buka kembali aplikasi WhatsApp yang ada di perangkat.
2. Klik Menu Arsip
Kemudian silakan klik pada “Menu Arsip” yang ada di bagian paling atas dari chat atau obrolan WhatsApp Anda.
3. Cari & Buka Arsip
Kemudian cari pesan maupun kontak yang ada diarsip untuk dibuka. Guna membukanya, pengguna WhatsApp hanya perlu tekan dan tahan pada kontak yang dibuka sampai keluar menu arsip.
Dengan begitu untuk buka arsipan, silakan klik pada icon “Arsip” di bagian atas bawah.
Catatan :
- Pengguna WhatsApp yang mengarsipkan pesan obrolan seseorang maka tidak akan menerima notifikasi untuk chat yang diarsipkan. Kecuali jika Anda disebut atau pesan Anda dibalas dalam chat oleh orang lain.
- Chat pribadi/personal atau grup diarsipkan akan tetap tersimpan dalam arsip ketika pengguna WhatsApp menerima pesan baru dari chat tersebut.
- Mengarsipkan pesan obrolan tidak akan menghapus atau mencadangkan chat tersebut ke kartu SD.
Bagaimana? Mudah bukan cara menggunakan fitur baru dari WhatsApp untuk menyembunyikan notifikasi pesan WA. Semoga dengan adanya informasi cara menyembunyikan pesan dapat iteachandroid.com sajikan bisa bermanfaat dan berguna bagi semua.