Cara Membuka HP Samsung yang Terkunci – Bagi pengguna smartphone, biasanya akan memberikan PIN, Pola, atau Password agar Hp lebih aman dan privasi. Namun bagaimana jika suatu saat anda lupa dengan password yang digunakan, tentu saja Hp tidak bisa di buka ya. Untuk pengguna Hp Samsung khususnya bagaimana cara membuka hp samsung yang terkunci?.
Penggunaan password pada Hp memang bertujuan agar Hp lebih aman dan bila terjadi hal yang tidak diinginkan, maka Hp tidak akan bisa di buka selain oleh pemiliknya. Hal ini bisa meminimalisir penyalahgunaan data pada smartphone. Namun terkadang, bisa saja kita lupa password yang sudah di buat.
Alhasil Hp tidak bisa terbuka karena password yang anda gunakan lupa. Namun tidak perlu kawatir karena bagi pengguna Hp Samsung, dapat menggunakan beberapa cara untuk membuka Hp yang terkunci dengan mudah, salah satu metode yang dapat digunakan adalah melalui Fitur Find My Mobile pada Hp Samsung.
Metode untuk membuka Hp yang terkunci memang banyak, anda bisa menyesuaikan dengan jenis atau tipe smartphone. Cara menggunakan fiturnyapun berbeda-beda. Untuk lebih jelasnya, Iteachandroid.com memiliki beberapa metode khususnya bagi pengguna Samsung atau smartphone lainnya juga bisa mengikuti cara berikut ini.
Cara Membuka HP Samsung yang Terkunci Paling Mudah
Beberapa orang memang terkadang masih ada yang bingung ketika mengalami lupa PIN, Pola, atau Password milik sendiri. Eror pada smartphone Samsung khususnya bisa saja terjadi dan jika anda tidak tau cara membuka kunci HP alternatif akibatnya bisa fatal.
Namun tidak perlu kawatir karena kami memiliki cara-cara paling mudah yang bisa diikuti.
1. Melalui Android Device Manager
- Pertama buka link Android Device Manager, terdapat tiga menu pilihan yaitu Deringkan, Kunci, atau Hapus. Pilih “Kunci”/”Lock”.
- Jika terjadi masalah pada Android Device Manager kesulitan menemukan perangkat, klin “Refresh” browser.
- Klik “Kunci”, disana anda akan diminta memasukkan sandi baru, untuk mengganti PIN, POLS, atau Password lama.
- Masukkan password baru 2 kali untuk mengonfirmasi pilihan, klik “Lock”. Tunggu kurang lebih 5 menit.
- Setelah itu,pengguna sudah dapat membuka Hp yang terkunci menggunakan password baru.
2. Melalui Fitur Forgot Pattern
- Jika perangkat Android 4.4 KitKat atau yang lebih rendah, dapat menggunakan fitur Forgot Pattern untuk membuka Hp yang terkunci.
- Ketika pengguna sudah mencoba membuka PIN, Pola, atau Password selama 5 kali, tentunya akan muncul pesan “Coba lagi dalam 30 detik”.
- Anda dapat menggunakan fitur ini untuk membuka HP Samsung.
- Terdapat dua pilihan yaitu menjawab pertanyaan keamanan atau masuk menggunakan akun Google.
- Jika memilih cara yang kedua yaitu menggunakan akun Google, maka secara otomatis
- Google mengirimkan email dengan pola untuk membuka kunci.
Selain itu, pengguna juga dapat merubahnya langsung.
3. Menggunakan Samsung Find My Mobile
- Bagi para pengguna HP Samsung, bisa menggunakan layanan Find My Mobile.
- Pertama anda cukup masuk ke link Find My Mobile dari browser.
- Login ke akun Samsung.
- Untuk pengguna yang belum pernah menggunakan atau mengatur akun Samsung, maka dapat di bilang cara yang ini tidak dapat digunakan.
- Ketika telah login ke akun Samsung, langkah berikutnya adalah klik “Lock my screen” di sebelah kiri.
- Masukkan PIN baru dan klik “Lock”.
- Tunggu maksimal sampai 5 menit, sandi kunci diubah ke PIN baru yang nantinya anda masukkan.
- Tadaaa anda bisa membuka Hp Samsung yang terkunci dengan mudah.
4. Gunakan Cara Recovery Mode
Apabila ketiga cara di atas masih belum berhasil membuka Hp Samsung, maka langkah terakhir adalah dengan melakukan Recovery Cover pada Hp Samsung. Berikut langkah-langkahnya.
- Pertama matikan Hp anda .
- Tekan tombol “Power+Volume Up+Home” secara bersama-sama.
- Jika tidak berhasil coba menggunakan cara tekan “Tombol Volume Up and Down” guna memilih menu “Wipe Data/Factory Reset”.
- Tekan tombol “Home” untuk memulai proses Recovery.
- Langkah berikutnya pilih menu “Reebot” kemudian tekan “Home”.
- Setelah itu, tunggu beberapa saat sampai proses booting selesai.
- Jika proses telah selesai, maka Hp Samsung anda sudah dapat digunakan kembali
Kesimpulan
Nah, itulah tadi bagaimana cara membuka Hp Samsung yang terkunci. Selain bisa digunakan pada Hp Samsung, anda juga bisa menggunakan cara di atas pada tipe Hp lain. Setelah anda berhasil menggunakan salah satu cara di atas, pastikan untuk mengingat baik-baik PIN, Pola, atau Password baru yang anda buat, agar nantinya tidak terjadi lagi lupa password.