BRImo Error Kode FP2614 Hari ini, Penyebab & Solusinya!

BRImo Error Kode FP2614 – BRI Mobile Banking (BRImo) sudah tidak asing lagi bagi nasabah dalam melakukan transaksi. Aplikasi BRImo merubah semua transaksi dengan mudah seperti interaksi secara finansial maupun non finansial tanpa harus datang ke bank.

Seiring dunia digital menjadi pedoman manusia untuk mempermudah dalam transaksi. Dengan BRImo, nasabah dapat melakukan berbagai jenis transaksi perbankan kapan saja secara realtime dan dimana saja tanpa perlu mengantri di kantor bank. Hal tersebut memberikan nasabah lebih percaya kepada BRImo dengan fitur-fitur terbaru untuk mempermudah transaksi apapun.

Selain memiliki keunggulan, tak jarang aplikasi BRImo mengalami masalah ketika akan digunakan. Selain itu, berbagai laporan nasabah mengalami kendala pada aplikasi sangat banyak sehingga pelayanan pada customer service akan terganggu dan membuat server mengalami gangguan atau maintenance sementara untuk membenahi masalah terjadi pada aplikasi BRImo.

Beberapa tambahan fitur-fitur terbaru pada aplikasi BRImo pastinya mengalami kendala pada nasabah yang ingin top up saldo ke layanan dompet digital atau e-wallet. Tapi, tenang saja bagi nasabah yang ingin melakukan top up lalu mendapatkan kendala pasti ada solusinya. Sebelumnya, perlu kalian ketahui masalah pasti ada penyebabnya. Berikut adalah penyebab BRImo Error Kode FP2614 dibawah ini.

Penyebab BRImo Error Kode FP2614

Berbagai masalah di aplikasi adalah hal yang wajar seperti masalah BRImo Error Kode FP2614 yang mengakibatkan susahnya transaksi top up pada e-wallet seperti Shopeepay, OVO, DANA, Gopay dan lainnya. Kemungkin memiliki faktor penyebab sehingga mengalami Error.

Perlu kalian ketahui, penyebab BRImo mengalami error FP2614 berbagai macam faktor dibawah ini.

Nomer Top up Mengalami Kesalahan

Sering terjadi pada nasabah yaitu salah mengisi nomer top up sehingga mendapatkan kode error FP2614. Namun, bisa di cek kembali nomer top up apakah sudah terdaftar pada layanan e-wallet atau belum.

Aplikasi BRImo Sedang Mengalami Gangguan Atau Maintenance

Sebuah aplikasi sedang mengalami gangguan atau maintenance itu hal yang wajar. Kemungkinan sedang memperbaiki masalah atau menambahkan fitur-fitur terbaru untuk mempermudah transaksi. Sehingga, jika kalian melakukan top up pada waktu gangguan atau maintenance, kemungkinan besar mendapatkan notif kode error FP2614.

Cache atau Sampah Aplikasi BRImo Terlalu Banyak

Jika cache atau sampah aplikasi BRImo terlalu banyak sering kali mengalami kendala ketika melakukan transaksi. Kemungkinan besar terjadi pada aplikasi BRImo kalian, apabila terlalu banyak cache atau sampah sehingga akan muncul kode error FP2614 pada saat melakukan top up untuk mengisi saldo dompet digital.

Cara Mengatasi Masalah BRImo Error Kode FP2614

Setiap masalah pasti ada solusi untuk memperbaiki permasalahan pada aplikasi BRImo error kode FP2614 dan sudah terbukti berhasil. Jadi, jangan khawatir ketika mengalami kendala, karena masalah ini sangat wajar ketika kalian melakukan top up ke dompet digital.

Cara ini sangat ampuh jika kalian mengalami kendala pada aplikasi BRImo. Berikut ini adalah cara menangani masalah error kode FP2614 pada aplikasi BRImo.

  1. Jika kalian mendapatkan pesan error kode FP2614 saat melakukan transaksi menggunakan aplikasi BRImo, maka tutup terlebih dahulu aplikasinya.
  2. Apabila sudah, masuk ke Pengaturan ponsel > pilih menu Aplikasi > klik Kelola Aplikasi > Pilih BRImo > lalu Penyimpanan > pilih Hapus Data dan Cache.
  3. Setelah sudah menghapus data dan cache, silahkan uninstal aplikasi BRImo kalian, lalu restart handphone kalian.
  4. Selesai restart handphone, silahkan instal kembali BRImo pada Playstore atau AppStore.
  5. Jika sudah selesai menginstal kembali, silahkan buka aplikasi BRImo dan login kembali dengan akun kalian.
  6. Setelah itu, pilihlah transaksi yang sebelumnya gagal dan mendapatkan error kode FP2614. Pastikan nomer yang akan di top up adalah benar atau sudah terdaftar dilayanan tersebut.
  7. Jika sudah melakukan itu, lanjutkan transaksi seperti biasa hingga berhasil.

Hubungi Customer Service Bank BRI

Call Center Brimo

Apabila sudah mencoba cara diatas, lalu tetap saja mengalami error kode FP2614, maka lakukanlah cara terakhir yaitu menghubungi customer service bank BRI atau mendatangi kantor BRI terdekat. Berikut ini adalah cara menghubungi customer service bank BRI.

  • Langsung saja kalian hubungi customer service melalui call center BRI 24 jam dengan nomer 14017 / 1500017 atau email callbri@bri.co.id
  • Selain cara diatas, kalian juga bisa menghubungi dengan DM atau live chat via sosial media resmi BRI berikut ini.
    • Facebook : @BRIofficialpage
    • Twitter : @kontakBRI
    • Instagram : bankbri_id
  • Belum direspon juga ? Silahkan hubungi customer service bank BRI via WhatsApp di nomor 08121214017

Jika sudah menghubungi customer service BRI, silahkan jelaskan error yang terjadi jika perlu sertakan juga bukti screenshot error kode FP2614. Sehingga, akan direspon dengan cepat untuk membantu permasalahan kalian pada aplikasi BRImo.

Itulah, penyebab dan cara mengatasi pada masalah aplikasi BRImo error kode FP2614 dari iteachandroid.com. Semoga bermanfaat untuk kalian yang mengalami kendala, jika mengalami kendala terus menerus silahkan datang ke kantor bank BRI terdekat agar mendapatkan solusinya.

Tinggalkan komentar